Kamis, 23 November 2017

Fullday School







Pada zaman sekarang ini banyak sekolah yang menerapkan system fullday school yang membuat perhatian para siswa lebih banyak untuk sekolah daripada untuk hal-hal di luar sekolah.Biasanya sekolah-sekolah di Indonesia yang menerapkan system fullday school mulai dari jam 7 pagi sampai jam 4 sore, tetapi di luar negri seperti negara maju yaitu Korea Selatan jam belajarnya di mulai dari jam 7 pagi sampai jam 9 malam. Karena hal ini siswa lebih konsentrasi terhadap pendidikan, para siswa memiliki waktu belajar yang banyak.Akan tetapi system fullday school kurang tepat dilakukan karena hal ini juga tugas yang diberikan dari sekolah membuat waktu siswa yang seharusnya digunakan beristirahat tersita akibat mengerjakan tugas yang banyak diberikan dari sekolah.Bahkan tingkat stress yang dialami siswa fullday school lebih tinggi daripada siswa yang memiliki jam sekolah yang normal dan setingkat pada stress orang dewasa. Itu disebabkan karena persaingan siswa yang ketat untuk menjadi paling atas. Bahkan, siswa yang sudah memilki tingkat stres yang sangat tinggi bisa melakukan bunuh diri, ini juga diakibatkan waktu istirahat yang kurang hanya karena digunakan untuk belajar. Maka dari itu system fullday school tidak terlalu bagus untuk dilakukan karena memiliki banyak kekurangan bagi para siswa.Tapi system fullday school ini juga membuat para siswa untuk belajar lebih giat. Jadi yang mana lebih bagus menurut anda?

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

10 Negara dengan Universitas Terbaik   1. Finlandia: Finlandia secara rutin menduduki peringkat teratas dalam sistem pendidika...